Bentuk Kepedulian, Jajaran Polri Gelar Salat Ghaib Untuk Anggota yang Gugur

- Jurnalis

Selasa, 18 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com |Jakarta –  Jajaran kepolisian dari tingkat Mabes Polri hingga satker kewilayahan menggelar salat ghaib untuk tiga anggota yang gugur saat menjalankan tugas di Lampung. Ketiga anggota tersebut gugur saat menindak lokasi sabung ayam.

Ketiga anggota tersebut adalah Kapolsek Nagara Batin Way Kanan AKP Anumerta Lusiyanto. Kemudian, Aipda Anumerta Petrus Apriyanto dan Briptu Anumerta M Ghalib Surya Ganta.

“Hari ini seluruh jajaran Polri, mulai dari Mabes Polri hingga satuan wilayah melaksanakan salat ghaib bersama sebagai bentuk penghormatan dan doa untuk tiga anggota kami yang gugur dalam menjalankan tugas,” ujar Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes. Pol. Erdi A. Chaniago, Selasa (18/3/25).

Baca Juga :  PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Menurut Kabagpenum, dengan salat ghaib serentak ini diharapkan dapat menjadi amal jariah bagi ketiga anggota yang gugur tersebut. Kemudian, keluarga ketiga korban diberikan ketabahan dan keikhlasan.

“Salat ghaib ini serentak dilaksanakan di seluruh satuan kepolisian sebagai wujud solidaritas dan penghormatan kepada mereka yang berjuang untuk negara,” jelasnya.

Polri, ujarnya, mengajak masyarakat untuk turut mendoakan agar segala amal ibadah dan pengabdian mereka mendapatkan pahala serta tempat terbaik di sisi Allah SWT.

Baca Juga :  Hj.Siti Qomariyah Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat IX Serap Aspirasi Warga Di Setia Asih

Sebelumnya, seluruh jajaran kepolisian diimbau menggelar salat ghaib bagi tiga anggota yang gugur dalam tugas saat melakukan penindakan lokasi sabung ayam. Hal itu sebagai bentuk kepedulian atas duka yang mendalam dari kepergian tiga personel terbaik Polri tersebut.

“Kepada seluruh personel yang merupakan umat muslim juga mendoakan sekaligus melaksanakan salat ghaib secara sentak,” ujar Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, Selasa (18/3/25). (**her )

Berita Terkait

Aliansi Ormas Bekasi Bersama Satbrimob Polda Metro Jaya Batalyon D Bagikan Takjil Di Jembatan Tegal Danas
Dukung Pemberdayaan Masyarakat, Kapolri Resmikan Balai Latihan Polisi Peduli Pengangguran
LSM Hati Kita, Penuhi Undangan Polres  Brebes Terkait Klarifikasi Dugaan Penggelembungan Suara Pada Pileg 2024
Kapolsek Ngluyu Pantau Budidaya Lele, Kapolres Nganjuk Dukung Ketahanan Pangan
Perkenalkan Tagline “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”, Kapolres Nganjuk Silaturahmi Kamtibmas di Sawahan
Polsek Bagor Dorong Ketahanan Pangan Lewat Sambang di Lahan P2L
Polres Blitar Kota Gelar Sholat Ghoib untuk Tiga Anggota Polri yang Gugur di Lampung
SPPG Polri di Pejaten Bagikan 3.417 Porsi MBG ke Anak-anak di Jaksel
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 20:10 WIB

Aliansi Ormas Bekasi Bersama Satbrimob Polda Metro Jaya Batalyon D Bagikan Takjil Di Jembatan Tegal Danas

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:35 WIB

Dukung Pemberdayaan Masyarakat, Kapolri Resmikan Balai Latihan Polisi Peduli Pengangguran

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:10 WIB

LSM Hati Kita, Penuhi Undangan Polres  Brebes Terkait Klarifikasi Dugaan Penggelembungan Suara Pada Pileg 2024

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:24 WIB

Kapolsek Ngluyu Pantau Budidaya Lele, Kapolres Nganjuk Dukung Ketahanan Pangan

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:19 WIB

Perkenalkan Tagline “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”, Kapolres Nganjuk Silaturahmi Kamtibmas di Sawahan

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Kapolsek Pulogadung Gelar Bakti Sosial Untuk Warga RW 10 Cipinang

Rabu, 19 Mar 2025 - 04:55 WIB

TNI Dan Polri

Sigap Dan Peduli, Polsek Metro Tamansari Bantu Ibu Tersesat Pulang

Rabu, 19 Mar 2025 - 04:43 WIB

TNI Dan Polri

Korem 052/Wkr Mengamankan Kepulangan Pekerja Migran Dari Myanmar

Rabu, 19 Mar 2025 - 04:34 WIB