Polda Metro Jaya Gelar Sholat Jumat Keliling, Perkuat Silaturahmi Dengan Masyarakat Di Matraman

- Jurnalis

Sabtu, 8 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta — Ditengah suasana bulan suci Ramadhan, Kasubdit Bintibsos Polda Metro Jaya AKBP Sujiyanto, SH bersama jajaran Polsek Matraman, menggelar kegiatan Sholat Jumat Keliling di Masjid At-Taqwa, Jalan Utan Kayu Raya, Kec. Matraman, Jakarta Timur. Jumat (7/3/2025) siang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat setempat. Dengan dihadiri para pejabat dan tokoh masyarakat seperti Kanit Bintibsos PMJ AKP Samto, AKP Nasroni, Kanit Bimas Polsek Matraman AKP Hilman S, serta Bhabinkamtibmas Aiptu Supriyadi.

Baca Juga :  Kapolsek Pulogadung Gelar Bakti Religi Ramadhan Dan Bagikan Takjil

Tidak ketinggalan, tokoh agama dan masyarakat sekitar juga turut berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan dengan khusyuk ini.

Dalam sambutannya, AKBP Sujiyanto menyampaikan rasa syukur atas nikmat Allah yang memungkinkan seluruh jamaah menunaikan ibadah sholat Jumat bersama.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta memakmurkan masjid sebagai bentuk syukur kepada Allah.

Selain itu, beliau mengajak masyarakat untuk menjauhkan diri dari perbuatan buruk seperti tawuran, miras, narkoba, dan ujaran kebencian.

“Sholat adalah benteng kita, mari kita jaga ukhuwah Islamiyah dan memelihara keamanan serta ketertiban bersama,” ujarnya.

Baca Juga :  Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan

Sholat Jumat Keliling ini tidak hanya menjadi sarana beribadah, tetapi juga sebagai upaya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. Kegiatan berlangsung dengan tertib dan aman, menciptakan suasana yang penuh khidmat dan harmonis.

Dengan kegiatan ini, Polri semakin dekat dengan masyarakat, menjaga keamanan, dan mengajak umat untuk memakmurkan Masjid serta menjalani kehidupan yang lebih baik di bulan penuh berkah ini.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot
Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid
Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan
Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan
Divisi Propam Polri Dan Sipropam Polres Metro Jakarta Timur Salurkan 100 Takjil Kepada Warga Terdampak Banjir
Kapolsek Matraman Berikan Takjil Di Utan Kayu Selatan
Kapolres Metro Jakarta Utara Gelar Sholat Subuh Keliling Di Masjid Al Musyawaroh
Kapolres Maros Bagi Takjil di Tengah Hujan, Sapa Warga yang Berpuasa
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:59 WIB

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:33 WIB

Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:25 WIB

Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:05 WIB

Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:48 WIB

Divisi Propam Polri Dan Sipropam Polres Metro Jakarta Timur Salurkan 100 Takjil Kepada Warga Terdampak Banjir

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot

Selasa, 11 Mar 2025 - 21:59 WIB

TNI Dan Polri

Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Selasa, 11 Mar 2025 - 20:33 WIB

TNI Dan Polri

Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan

Selasa, 11 Mar 2025 - 20:25 WIB