Fasilitas Wartelsuspas di Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Penuhi Kebutuhan Komunikasi Warga Binaan dengan Keluarga

- Jurnalis

Selasa, 18 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KEPULAUAN RIAU

www.purnamanews.com|Bintan (13/01) – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang terus meningkatkan fungsi pelayanan secara optimal kepada Warga Binaan. Dalam bidang komunikasi misalnya, disediakan Warung Telekomunikasi Khusus Pemasyarakatan (Wartelsuspas) di dalam area Lapas, Senin (13/01/2025).

Wartelsuspas berbasis videocall ini dimaksudkan untuk memberikan pelayanan bagi warga yang ingin melakukan komunikasi melalui sambungan telepon dengan keluarga, kerabat maupun temannya.

Keberadaan Wartelsuspas di dalam Lapas ini disambut baik oleh para WB, pada umumnya mereka merasa sangat terbantu dengan adanya telepon umum untuk melepas rindu.

Baca Juga :  Wadan Lantamal IV Pimpin Upacara HUT ke-79 POMAL

Kepala Lapas Kelas IIA Tanjungpinang, Mishbahuddin, mengatakan jajarannya menyediakan layanan ini guna mengantisipasi dan mencegah warga binaan menggunakan handphone secara ilegal.

Saat ini Lapas Kelas IIA Tanjungpinang berkomitmen dalam memberikan layanan prima kepada warga binaan dan memerangi peredaran alat komunikasi di dalam lapas secara ilegal dengan diwujudkannya melalui fasilitasi Wartelsuspas.

“Ini bentuk komitmen Lapas Kelas IIA Tanjungpinang memberantas masuknya handphone atau alat komunikasi lain secara ilegal. Layanan ini sebagai penyeimbang komitmen itu dengan penyediaan fasilitas yang dapat memenuhi kebutuhan warga binaan akan telekomunikasi,” kata Kalapas.

Baca Juga :  Penyidik Tipidkor Polres Maros Serahkan Tersangka Dan Barang Bukti Kasus Proyek Rehabilitasi Gedung Perpustakaan Ke Jaksa Penuntut

Wartelsuspas ini merupakan perdana di UPT Pemasyarakatan di Kepulanan Riau yang berbasis layanan videocall terintegrasi. Yang mana nantinya program atau fasilitas ini akan di terapkan juga pada UPT pemasyarakatan lainnya di Kepulauan Riau.

@kemenimipas
@kepri_kumham
#kemenimipas
#AgusAndrianto
#ditjenpas
#LapasTanjungpinang
#Mishbahuddin
#LapasTPIBermartabat

Berita Terkait

Oknum Propam Polresta Tanjungpinang Terlibat Narkoba, Kapolresta dan Humas Bungkam
Tim Awak Media Bongkar Peredaran Barang Elektronik Tanpa SNI di Tanjungpinang, Diduga dari Agen Citra Seraya!
Untung Cahyo Sidharto Kalapas Kelas IIA Tanjungpinang Tekankan Pendekatan Persuasif untuk Pembinaan Warga Binaan
Pom Koarmada I Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan
Lapas Narkotika Razia Kamar Napi Jelang Berbuka
Iptu Kamaluddin Terjun Langsung Berikan Pemahaman Para Pemohon SIM, Catat Tujuannya
Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.
Kapolres Toraja Utara Berbagi Takjil, Wujudkan Kepedulian di Bulan Ramadhan
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:46 WIB

Oknum Propam Polresta Tanjungpinang Terlibat Narkoba, Kapolresta dan Humas Bungkam

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:11 WIB

Tim Awak Media Bongkar Peredaran Barang Elektronik Tanpa SNI di Tanjungpinang, Diduga dari Agen Citra Seraya!

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:09 WIB

Untung Cahyo Sidharto Kalapas Kelas IIA Tanjungpinang Tekankan Pendekatan Persuasif untuk Pembinaan Warga Binaan

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:22 WIB

Pom Koarmada I Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:48 WIB

Lapas Narkotika Razia Kamar Napi Jelang Berbuka

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Kapolres Metro Jakarta Barat Peduli Marbot Masjid Al Muthmainah

Rabu, 12 Mar 2025 - 19:27 WIB