Menteng_ Dalam rangka memberikan pemahaman dan meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba, Babinsa Koramil 01/Menteng Serka Rimun memberikan Bahaya Narkoba kepada siswa-siswi SMK Yapernas, bertempat di Jl. Anyer RT. 05, Kel.Menteng, Kec. Menteng, Jakarta Pusat. Senin (14/4/2025).
Danramil 01/Menteng Mayor Inf Ober Purba menyampaikan, dalam kegiatan ini Babinsa menekankan bahwa pelajar merupakan kelompok yang sangat rentan menjadi target peredaran narkoba, sehingga penting untuk dibekali pengetahuan dan pemahaman sejak dini.
Ditambah dampak Narkoba sangat berpengaruh terhadap fisik dan mental, serta bahaya jangka panjang yang ditimbulkan. Para siswa juga diberi motivasi untuk terus menjaga semangat belajar dan berprestasi, serta menjadi agen perubahan dilingkungan sekitarnya.
“Narkoba merusak masa depan. Sekali terjerat, akan sulit lepas. Maka dari itu, adik-adik harus pandai memilih pergaulan dan jangan mudah terpengaruh bujukan yang menyesatkan,” tegas Danramil 01/ Menteng.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab TNI AD melalui para Babinsa dalam membangun generasi muda yang sehat, cerdas, dan bebas dari narkoba.
Jurnalis : M.Irsyad Salim
(Sumber Kodim 0501/JP)