Polri Amankan Jalur Pemudik, Antisipasi Kemacetan Arus Balik

- Jurnalis

Kamis, 3 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG – Kabaharkam Polri Komjen Pol Mohammad Fadil Imran meminta Polda Lampung serta Pihak Pelabuhan Penyebrangan Khususnya PT. ASDP Pelabuhan Bakauheni untuk memberikan atensi khusus terhadap kelancaran arus lalu lintas pemudik yang masuk menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan.

“Yang menjadi atensi saya saat ini terkait Arus kendaraan yang masuk ke Pelabuhan penyebrangan Bakauheni, khususnya kendaraan roda dua. Pastikan mereka nyaman dan cepat untuk diseberangkan.” kata Fadil Imran saat berkunjung Kantor ASDP Pelabuhan Bakauheni,Lampung selatan, Kamis, 3 April 2025.

Baca Juga :  Polsek Pademangan Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110

Kabaharkam Polri meminta kepada Kapolda Lampung dan jajaran agar Konsisten memberikan Pelayanan yang Terbaik bagi pemudik saat ini. Serta melakukan berbagai upaya untuk mencegah terjadinya kemacetan lalu lintas khususnya di sekitar Pelabuhan maupun lokasi lainnya yang krusial seperti tempat wisata.

Karena menurutnya Lampung merupakan perlintasan yang krusial bagi para pemudik selain Pelabuhan Merak di Banten serta terdapat destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai wilayah.

Jenderal bintang tiga itu juga meminta peran binmas dan humas agar meningkatkan kinerja dengan melaksanakan bimbingan dan penyuluhan serta menyampaikan informasi yang akurat bagi para pemudik maupun wisatawan, dengan menyambangi dan memberikan imbauan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Kapolda Metro Jaya Dan Alumni AKABRI 1990 Gelar Bakti Sosial Di Panti Sosial Tresna Werdha

Selain itu, Kabaharkam juga meminta kepada jajaran Ditpolairud agar menyiapkan segala upaya untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan laut, mengantisipasi cuaca ekstrem yang kini tidak dapat diprediksi.

Ia juga menginstruksikan agar jajaran Ditpolairud meningkatkan kegiatan patroli di wilayah pesisir, melaksanakan pengecekan serta patroli di sekitaran terhadap kapal yang melakukan pelayaran dan penumpang.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Kapolres Metro Jakarta Utara Laksanakan Safari Jumat Di Masjid Jami Al-Hikmah
Pastikan Kesiapan Personel Jelang Arus Balik Lebaran, Kapolres Tinjau Terminal Pulogebang
Kapolres Metro Jakarta Timur Tinjau Arus Balik Lebaran Di Posyan Terminal Kampung Rambutan
Korlantas Siapkan Flag Off One Way Nasional Untuk Duta Pemudik Balik
Ops Damai Cartenz 2025 Perkuat Pendekatan Humanis Lewat Patroli Dialogis Di Yalimo
Polri Tindak Lanjuti Lonjakan Kendaraan Di Gerbang Tol Selama Operasi Ketupat 2025
Jaga Keamanan Wilayah, Bhabinkamtibmas Kebon Manggis Pantau Rumah Kosong
Bhabinkamtibmas Bidaracina Gelar Patroli Rumah Kosong Selama Mudik Lebaran 2025
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 April 2025 - 17:30 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Laksanakan Safari Jumat Di Masjid Jami Al-Hikmah

Jumat, 4 April 2025 - 14:45 WIB

Pastikan Kesiapan Personel Jelang Arus Balik Lebaran, Kapolres Tinjau Terminal Pulogebang

Jumat, 4 April 2025 - 14:37 WIB

Kapolres Metro Jakarta Timur Tinjau Arus Balik Lebaran Di Posyan Terminal Kampung Rambutan

Jumat, 4 April 2025 - 14:15 WIB

Ops Damai Cartenz 2025 Perkuat Pendekatan Humanis Lewat Patroli Dialogis Di Yalimo

Jumat, 4 April 2025 - 10:50 WIB

Polri Tindak Lanjuti Lonjakan Kendaraan Di Gerbang Tol Selama Operasi Ketupat 2025

Berita Terbaru

Business

Lebaran Tetap Terang, KAI Pastikan Pasokan Batu Bara Lancar

Jumat, 4 Apr 2025 - 16:05 WIB