Simpan dan Racik Mercon, 4 Pelajar Diamankan Polsek Wates, Polisi : Bahannya mereka dapatkan dari belanja di Online

- Jurnalis

Minggu, 30 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Kediri Kabupaten _ Empat pelajar anak dibawah umur di wilayah Kecamatan Wates diamankan di Mapolsek setempat, pada Sabtu (29/3/2025). Mereka diamankan karena diduga menyimpan petasan yang rencananya akan diledakkan pada lebaran Idul Fitri.

Kapolsek Wates AKP Agus Sudarjanto menuturkan diamankannya empat pelajar ini berawal dari informasi masyarakat adanya aktivitas membuat mercon yang dilakukan oleh empat pelajar anak dibawah umur.

“Ya menindaklanjuti informasi dari masyarakat petugas Unit Reskrim Polsek Wates melakukan serangkaian penyelidikan dan ditemukanlah salah satu rumah yang dimana sebagai menyimpan mercon atau petasan,” tutur AKP Agus, Minggu 30 Maret 2025.

Dari hasil penyelidikan itu, petugas mendatangi rumah MRRW (13). Dirumah itu petugas melakukan penggeledahan. Pada saat itu petugas menemukan barang bukti serbuk mercon, 23 Selongsong mercon rakitan berbagai ukuran, 7 mercon tabung spiritus yang seluruh barang bukti disimpan didalam kamar.

Baca Juga :  Minyak Cong Semakin Marak Pengolahan dan Peredarannya Makin Menggila

“Saat diinterogasi ternyata barang bukti yang kami amankan dimiliki oleh empat pelajar yaitu MRRW (13), AW (15), MR (13) dan AVR (14),” jelasnya.

Kapolsek Wates menyampaikan petugas kemudian mengamankan keempat pelajar tersebut dan berserta barang buktinya. Dari keterangan ke empat pelajar ini mereka mendapatkan barang tersebut dari belanja di online. Kemudian mereka meracik atau membuat mercon melalui YouTube dan TikTok.

Baca Juga :  PKBM Ummul Quro Tuntaskan Masyarakat Putus Sekolah

“Keempat pelajar itu kami amankan dan kemudian kami panggil orangtuanya bersama pihak pemerintah desa setempat. Kemudian setelah kami mintai keterangan keempat pelajar ini kami lakukan pembinaan dan membuat surat pernyataan agar tidak mengulanginya lagi. Jika masih melakukan maka akan kami tindak sesuai aturan yang berlaku,” ucap Kapolsek Wates.

Lebih lanjut diungkapkan AKP Agus, pihaknya juga memberikan edukasi atau imbauan tentang bahaya dan ancaman dalam pembuatan mercon.”Dengan harapan orang tua lebih ekstra dalam mengawasi putranya dan jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkap AKP Agus.

 

Pewarta : Hernowo

Berita Terkait

Kacang Lupa Kulitnya: Minimnya Kepedulian Pemerintah di Tanjungpinang dan Provinsi Kepri Saat Lebaran 2025
Dibakar Api Cemburu, Mahasiswa Ditikam Dua Saudara Hingga Tewas.
Berkaitan dengan Pawai Takbir Batam Malam Ini
Kapolres Brebes Turun dan Pimpin Langsung Urai Kemacetan Lalu Lintas di Jalur Selatan
Bupati Al-Farlaky Instruksikan Takbiran di Seluruh Aceh Timur
Lapas Cilegon Hadirkan Kebahagiaan Ramadan Lewat Buka Puasa Bersama Keluarga Warga Binaan
Wujud Kebersamaan, Sinergitas Polsek dan Koramil Pesantren Gelar Makan Sahur bareng di Pos Pam Bence
Bupati Al- Farlaky ‘Kembali Kerumah Besar’ Serambi Indonesia
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 31 Maret 2025 - 18:23 WIB

Kacang Lupa Kulitnya: Minimnya Kepedulian Pemerintah di Tanjungpinang dan Provinsi Kepri Saat Lebaran 2025

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:33 WIB

Dibakar Api Cemburu, Mahasiswa Ditikam Dua Saudara Hingga Tewas.

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:07 WIB

Berkaitan dengan Pawai Takbir Batam Malam Ini

Minggu, 30 Maret 2025 - 16:14 WIB

Simpan dan Racik Mercon, 4 Pelajar Diamankan Polsek Wates, Polisi : Bahannya mereka dapatkan dari belanja di Online

Minggu, 30 Maret 2025 - 11:02 WIB

Kapolres Brebes Turun dan Pimpin Langsung Urai Kemacetan Lalu Lintas di Jalur Selatan

Berita Terbaru

News

Ketua Komisi III DPR RI Sebut Mudik 2025 Paling Lancar

Selasa, 1 Apr 2025 - 18:36 WIB

Business

Hari-H Lebaran, KAI Divre I Sumut Layani 9.800 Penumpang

Selasa, 1 Apr 2025 - 17:38 WIB