Purnamanews.com | Kediri Kota – Safari Ramadhan 1446 H, Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. menyambangi Pondok Pesantren (Ponpes) AL Amin, Ngasinan Kel Rejomulyo Kota Kediri
Untuk diketahui pengasuh ponpes Al Amin adalah KH. Anwar Iskandar yang juga merupakan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), Selasa (25/3/2025).
Turut hadir dalam kunjungan tersebut Wakapolres Kediri Kota Kompol Yanuar Rizal Ardianto, S.H., S.I.K. para PJU Polres Kediri Kota,
Kapolres, mengatakan kegiatan safari ramadhan 1446 hijriah/2025 masehi ini adalah program Polri dalam menjalin sinergisitas dengan para ulama dalam menjaga situasi Harkamtibmas (harmoni, keamanan dan ketertiban masyarakat) agar selalu kondusif, aman dan damai, terlebih, KH. Anwar Iskandar merupakan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI)
Silaturahmi ini pempererat hubungan kerja yang telah terjalin lama. Tentunya, Beliau (KH. Anwar Iskandar,red) adalah ulama sekaligus Ketua Umum MUI. Tentunya ulama merupakan cooling system (penyejuk) dimasyarakat jika terjadi konflik atau ganguan Kamtibmas,” ungkap AKBP Bramastyo Priaji.
Lebih lanjut Kapolres Kediri Kota menyampaikan, selama Ramadhan hingga saat ini, kondusifitas wilayah berlangsung aman dan damai. Kendati demikian, pihaknya masih tetap memaksimalkan patroli sebagai upaya mencegah gangguan Harkamtibmas baik itu tawuran, perang sarung maupun kegiatan Saur On The Road (SOTR) yang dilarang.
Menurutnya, Polri tidak bisa bekerja sendiri dalam menjaga kondusifitas wilayah, membutuhkan bantuan serta kerjasama dengan seluruh elemen masyarakat, baik itu tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, hingga seluruh organisasi masyarakat
Oleh karena itu, kami memohon bantuan dan doa dari seluruh lapisan masyarakat. Terlebih tokoh Ulama untuk dapat membantu menjaga kondusifitas tetap terjaga di wilayah hukum Polres Kediri Kota,” tutur AKBP Bramastyo Priaji.
KH. Anwar Iskandar berpesan pada anggota Polri tetap semangat dalam menjalankan tugas, sebagai Palayan, Pelindung dan Pengayom Masyarakat.
Pewarta : Hernowo