Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Cakung Gelar Apel Cipta Kondisi

- Jurnalis

Senin, 17 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Polsek Cakung menggelar Apel Cipta Kondisi (Cipkon) pada Sabtu malam (15/3/2025) guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) di wilayah Cakung Jakarta Timur.

Apel yang berlangsung di Lapangan Apel Polsek Cakung ini dipimpin langsung oleh Wakapolsek Cakung AKP Maryoto, SH, MH, dengan melibatkan 47 personel gabungan dari berbagai elemen keamanan.

Dalam apel yang dimulai pukul 23.30 WIB tersebut, AKP Maryoto menyampaikan arahan penting kepada seluruh peserta apel. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan dalam menjaga keamanan lingkungan, khususnya dalam mengantisipasi aksi tawuran dan kejahatan jalanan.

Baca Juga :  Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110

“Kita harus menjaga wilayah Cakung agar tetap kondusif. Jika menemukan anak-anak remaja yang berkumpul tanpa tujuan jelas, segera berikan imbauan agar mereka kembali ke rumah masing-masing,” ujar AKP Maryoto dalam arahannya.

Selain personel Polsek Cakung yang berjumlah 20 orang, apel ini juga diikuti oleh 12 personel dari Kopaka serta 15 anggota Pokdarkamtibmas, yang akan bekerja sama dalam patroli keliling wilayah untuk memastikan tidak ada kejadian yang berpotensi mengganggu ketertiban.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Setelah apel selesai, seluruh personel langsung bergerak melakukan patroli di beberapa titik rawan di wilayah Cakung. Hingga akhir kegiatan, situasi tetap aman dan kondusif tanpa adanya laporan insiden yang menonjol. Polsek Cakung berharap kegiatan ini dapat terus menjaga keamanan wilayah serta memberikan rasa nyaman bagi masyarakat.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Bersama Forkopimda Dan Ulama, Kapolres Maros Hadiri Peringatan Nuzulul Qur’an
Cegah Tawuran, Polsek Kembangan Gelar Patroli Sambil Berbagi Sahur
Polsek Tambora Bagikan Beras Untuk Mitra Kamtibmas
Polres Metro Jakarta Utara Gelar Pengamanan Pasar Takjil Dan Bakti Sosial Di Kapuk Muara
Polsek Pademangan Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110
Satlantas Polres Metro Jakarta Utara Gelar Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 Di TL Bintang Mas
Polsek Koja Pasang Standing Banner Hotline Mudik Polri 110 Di Koja Trade Mall
Ngopi Kamtibmas Di Cipinang Melayu, Warga Dan Aparat Bahas Keamanan Lingkungan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 09:17 WIB

Bersama Forkopimda Dan Ulama, Kapolres Maros Hadiri Peringatan Nuzulul Qur’an

Senin, 17 Maret 2025 - 08:05 WIB

Cegah Tawuran, Polsek Kembangan Gelar Patroli Sambil Berbagi Sahur

Senin, 17 Maret 2025 - 07:48 WIB

Polsek Tambora Bagikan Beras Untuk Mitra Kamtibmas

Senin, 17 Maret 2025 - 04:27 WIB

Polsek Pademangan Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110

Senin, 17 Maret 2025 - 04:18 WIB

Satlantas Polres Metro Jakarta Utara Gelar Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 Di TL Bintang Mas

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Cegah Tawuran, Polsek Kembangan Gelar Patroli Sambil Berbagi Sahur

Senin, 17 Mar 2025 - 08:05 WIB

TNI Dan Polri

Polsek Tambora Bagikan Beras Untuk Mitra Kamtibmas

Senin, 17 Mar 2025 - 07:48 WIB