Patroli Cipta Kondisi Polres Kediri Kota, 86 Pelanggar Ditindak dalam Operasi Ramadan

- Jurnalis

Minggu, 16 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Kediri Kota –  Polres Kediri Kota menggelar Patroli Cipta Kondisi dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan 1446 H di Jalan Brawijaya, Minggu (16/3/2025) dini hari. Operasi dipimpin oleh Kabag Ops AKBP Mukhlason, S.H.

Operasi ini bertujuan untuk menekan angka pelanggaran lalu lintas, mengantisipasi gangguan kamtibmas, serta menyosialisasikan program “Mudik Aman, Keluarga Nyaman” kepada masyarakat.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. menegaskan bahwa patroli ini dilakukan untuk menciptakan suasana Ramadan yang aman, tertib, serta memberikan edukasi keselamatan kepada masyarakat menjelang arus mudik Lebaran 2025.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat bisa menjalankan ibadah Ramadan dengan nyaman dan persiapan mudik bisa dilakukan dengan aman. Oleh karena itu, patroli ini kami laksanakan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban, serta memberikan edukasi keselamatan berkendara bagi masyarakat yang akan mudik,” ujar Kapolres.

Baca Juga :  Yayasan Kemala Bhayangkari & Polres Metro Bekasi Kota Ulurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi

Selain melakukan patroli, petugas juga mensosialisasikan Hotline Mudik Polri 110 sebagai sarana informasi dan layanan bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan selama perjalanan mudik.

Tampak Kabag Ops Polres Kediri Kota AKBP Mukhlason sedang melakukan Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 sebagai sarana informasi dan layanan bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan selama perjalanan mudik.

Penindakan 86 Pelanggar dalam Operasi Ramadan

Kasat Lantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir, S.T.K., S.I.K. menjelaskan bahwa patroli ini juga menyasar pengendara yang tidak tertib berlalu lintas.

“Kami menindak pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas, seperti tidak menggunakan helm, tidak memiliki kelengkapan surat kendaraan, serta kendaraan yang menggunakan knalpot brong. Semua ini demi menciptakan suasana berkendara yang aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama jelang mudik,” ujar Kasat Lantas.

Tampak Kabag Ops Polres Kediri Kota AKBP Mukhlason sedang melakukan pemeriksaan terhadap pengemudi mobil
Kasatlantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir sedang melakukan pemeriksaan terhadap pengemudi mobil
Kanit Turjawali AKP Murnianto melakukan penindakan tilang terhadap pengendara motor berknalpot brong ( tak spektek ). ( Foto : PURNAMANEWS.COM/ hernowo )
Kasatreskrim Polres Kediri Kota AKP M. Fathur Rozikin sedang melakukan isi bagasi mobil untuk memastikan tidak adanya sajam, bahan peledak, narkoba, dan barang terlarang lainnya di dalamnya.
Kasat Samapta Polres Kediri Kota AKP Priyo Hadi dan Kasi Propam Iptu Didik Suryono sedang melakukan rangkaian pemeriksaan terhadap para pemotor.
Personel Sat Samapta Polres Kediri Kota sedang melakukan pemeriksaan terhadap pemotor 

Dalam operasi ini, petugas menindak 86 pelanggar dengan rincian sebagai berikut 50 STNK, 6 SIM, 5 kendaraan roda empat (R4) dan 25 kendaraan roda dua (R2)

Baca Juga :  Kades Kedung Pengawas Gandeng Pertamina Peduli Salurkan Bantuan Ke Warga Terdampak Banjir

Petugas juga mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, memeriksa kondisi kendaraan sebelum bepergian, dan menghindari perjalanan pada jam rawan kecelakaan.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang akan mudik bisa sampai di tujuan dengan selamat. Oleh karena itu, kami mengingatkan untuk tetap berhati-hati di jalan, patuhi rambu lalu lintas, dan selalu utamakan keselamatan. Keselamatan adalah kunci agar bisa berkumpul bersama keluarga dengan nyaman,” tutup Kapolres.

Selama patroli berlangsung, situasi tetap kondusif dan terkendali. Polres Kediri Kota berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2025.

Patroli Cipta Kondisi: Polri Hadir untuk Masyarakat, Wujudkan Mudik Aman, Keluarga Nyaman!

 

Pewarta : Hernowo

Berita Terkait

KRYD Polres Kediri Kota Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran
Polres Nganjuk Intensifkan KRYD, Sasar Premanisme dan Parkir Liar
Peduli Warga, Aba Idi Bagikan Sembako Jelang Buka Puasa
KRYD Polresta Banyuwangi Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran
Terjang Jalan Terjal, Polisi di Probolinggo Bantu Warga Pulang Dari Rumah Sakit Pasca Operasi Melahirkan
Polres Nganjuk Tindak Lanjut Dugaan Sabung Ayam di Bagor
Aksi Mulia Polisi Bantu Ibu-Anak yang Kehabisan Tiket Bus Mudik
Polres Blitar Kota dan Media Gelar Bagi Takjil, Wujud Polri untuk masyarakat
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 01:30 WIB

KRYD Polres Kediri Kota Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran

Senin, 17 Maret 2025 - 00:25 WIB

Peduli Warga, Aba Idi Bagikan Sembako Jelang Buka Puasa

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:37 WIB

KRYD Polresta Banyuwangi Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:29 WIB

Terjang Jalan Terjal, Polisi di Probolinggo Bantu Warga Pulang Dari Rumah Sakit Pasca Operasi Melahirkan

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:01 WIB

Polres Nganjuk Tindak Lanjut Dugaan Sabung Ayam di Bagor

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Cakung Gelar Apel Cipta Kondisi

Senin, 17 Mar 2025 - 04:02 WIB

Kriminal

Motor Wartawan Yang Dicuri Berhasil Ditemukan Polsek Matraman

Senin, 17 Mar 2025 - 03:54 WIB