Arfiana Maulina: Dari ECOSOC Youth Forum 2022 ke APFSD Youth Forum 2025, Melanjutkan Perjalanan Advokasi WateryNation Alira Alura di Kancah Global

- Jurnalis

Minggu, 16 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Arfiana Maulina, aktivis muda Indonesia dan pendiri WateryNation, kembali membawa nama Indonesia ke panggung internasional. Setelah berpartisipasi di ECOSOC Youth Forum 2022, kini Arfiana terpilih mewakili pemuda Indonesia di APFSD Youth Forum 2025, forum pemuda kawasan Asia-Pasifik yang membahas percepatan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs).

Partisipasinya di forum ini menegaskan komitmen Arfiana dalam mengangkat isu keberlanjutan, krisis iklim, hingga akses air bersih. Melalui APFSD Youth Forum 2025, Arfiana bertekad menyuarakan perspektif pemuda Indonesia sekaligus membawa pulang wawasan global untuk diterapkan di tingkat lokal.

Jakarta, 16 Maret 2025 – Arfiana Maulina, aktivis muda Indonesia yang dikenal aktif mengkampanyekan isu keberlanjutan dan pemberdayaan pemuda, kembali mengharumkan nama Indonesia di panggung internasional. Setelah mewakili Indonesia di ECOSOC Youth Forum 2022, Arfiana kini terpilih sebagai salah satu delegasi pemuda Indonesia di Asia-Pacific Forum on Sustainable Development (APFSD) Youth Forum 2025.

Baca Juga :  Technology Expo Conference (TechXCon) 2025 Berhasil Digelar untuk Pertama Kalinya

Arfiana telah lama berkecimpung di dunia advokasi keberlanjutan melalui WateryNation, organisasi yang ia dirikan sejak tahun 2020. WateryNation sendiri telah diakui secara internasional sebagai salah satu Top 15 Generation Hope Goals, diberikan kepada inisiatif-inisiatif muda yang berdampak nyata dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) dan menghadirkan harapan baru bagi generasi mendatang.

“Bagi saya, menjadi Peserta dan Exhibitor di APFSD Youth Forum 2025 bukan sekadar ajang prestasi, melainkan sebuah tanggung jawab besar. Suara anak muda, khususnya dari Indonesia, harus lebih didengar dalam pengambilan kebijakan terkait keberlanjutan dan masa depan kita bersama,” ujar Arfiana.

Baca Juga :  DJI Dock 3 Resmi Hadir, Wujudkan Operasi Drone yang Optimal dan Terintegrasi

Di forum ini, Arfiana akan membawa perspektif dan pengalaman lokal dari Indonesia, khususnya mengenai tantangan akses air bersih, perubahan iklim, serta pentingnya edukasi keberlanjutan bagi generasi muda. Ia juga berkomitmen membawa pulang wawasan global yang bisa diterapkan di komunitas lokal, memperkuat sinergi antara gerakan global dan aksi nyata di tingkat akar rumput.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Dari Pakaian Bekas Menjadi Tas, ASHTA District 8 Bersama Setali Indonesia dan Andien Foundation Selenggarakan Workshop Upcycle
HIC2025 Berakhir dengan Partisipasi Industri yang Kuat, Menyiapkan Panggung bagi Pertumbuhan Perhotelan di Indonesia
Startup diklatkerja Dukung AK3L sebagai Asosiasi Profesi Terakreditasi ke-3 yang Terintegrasi dengan SIKI LPJK Kementerian Pekerjaan Umum
TP PKK Membantu Negara Hilangkan KKN yang Berakar di Republik Ini
Apa itu Training Sertifikasi POPAL Energy Academy?
Kolaborasi PT Samudera Energi Tangguh dan Port Academy dalam Pelatihan & Sertifikasi Loading Master
Mencetak Jejak Inspiratif Sejak Usia 16 Tahun, Arfiana Maulina Menjadi Pembicara di Lebih dari 100 Acara Edukasi
Wall Street Kembali Bangkit: S&P 500 dan Nasdaq Sukses Menguat, Dow Terus Koreksi
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 13:41 WIB

Dari Pakaian Bekas Menjadi Tas, ASHTA District 8 Bersama Setali Indonesia dan Andien Foundation Selenggarakan Workshop Upcycle

Senin, 17 Maret 2025 - 13:09 WIB

HIC2025 Berakhir dengan Partisipasi Industri yang Kuat, Menyiapkan Panggung bagi Pertumbuhan Perhotelan di Indonesia

Senin, 17 Maret 2025 - 12:46 WIB

Startup diklatkerja Dukung AK3L sebagai Asosiasi Profesi Terakreditasi ke-3 yang Terintegrasi dengan SIKI LPJK Kementerian Pekerjaan Umum

Senin, 17 Maret 2025 - 11:38 WIB

TP PKK Membantu Negara Hilangkan KKN yang Berakar di Republik Ini

Senin, 17 Maret 2025 - 10:00 WIB

Apa itu Training Sertifikasi POPAL Energy Academy?

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Jaga Keamanan Wilayah, Polsek Matraman Patroli Motor Tim Anti Tawuran

Senin, 17 Mar 2025 - 13:04 WIB