Satgas Pangan Polres Ngawi Sidak Pasar Pantau Harga dan Stok Bapokting Jelang Lebaran

- Jurnalis

Rabu, 12 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnamanews.com | Ngawi– Polres Ngawi Polda Jatim bersama Instansi terkait yang tergabung dalam Satgas pangan Kab. Ngawi melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar tradisional.

Kapolres Ngawi, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan sidak ini dilakukan sebagai langkah antisipasi dalam menjaga ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok penting (bapokting) di bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri 1446 H.

“Untuk memastikan stok dan harga Bapokting aman selama Ramadhan dan Lebaran nanti,” kata AKBP Dwi Sumrahadi, Rabu (12/3).

Dalam sidak tersebut, petugas Satgas pangan Polres Ngawi Polda Jatim menyisir lapak-lapak pedagang.

Baca Juga :  Allievo Futsal Championship 2025: SMAN 2 dan SMAN 7 Kota Kediri Berjaya di Panggung Final

Ketersediaan bahan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, telur, cabai, bawang dan daging serta ayam dan bahan-bahan lainnya dilakukan pengecekkan.

Selain itu, petugas juga mencatat perkembangan harga guna mencegah adanya lonjakan harga yang tidak wajar.

Di tempat terpisah, Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP Joshua Peter Krisnawan mengatakan, bahwa selain untuk menjaga stabilitas pasokan, kegiatan ini juga untuk mencegah terjadinya penimbunan atau permainan harga yang dapat merugikan masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa kebutuhan bahan pokok masyarakat tetap aman dan tidak ada penimbunan, khususnya di bulan suci Ramadan dan menjelang Idul Fitri,” ujarnya

Baca Juga :  Dalam 6 Jam Polres Sampang Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan di Sokobanah, Satu Terduga Pelaku Diamankan

Dikatakan juga oleh AKP Joshua, pihaknya juga bekerja sama dengan instansi terkait untuk menindak tegas pelanggaran yang berpotensi mengganggu stabilitas pangan.

“Hasil sidak menunjukkan bahwa secara umum ketersediaan bahan pokok di pasar tradisional masih mencukupi dan sampai saat ini Bapokting di wilayah Ngawi rata-rata masih dengan harga yang stabil,” pungkasnya.

Polres Ngawi Polda Jatim akan terus melaksanakan sidak di pasar-pasar tradisional maupun modern yang ada di Ngawi, untuk memastikan tidak terjadi lonjakan harga yang merugikan masyarakat. (*her )

Berita Terkait

Dengan Sigap, Polisi Kediri Kota Tolong Korban Laka Tunggal
Polda Jatim Berhasil Ungkap MinyaKita Palsu, Dua Home Industry di Sampang dan Surabaya Digerebek
Berbagi Takjil Jelang Buka Puasa, Ditlantas Polda Jatim Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas
Reses II Tahun Persidangan 2024-2025, Hj.Siti Qomariyah : Kami Akan Perjuangkan Usulan Masyarakat
Ramai, Polres Blitar Kota Sidak Produk Minyak Kita di Beberapa Pasar Tradisional
Kapolsek Pesantren Bersama Anggota Safari Ramadhan di Masjid Al Manar PG Pesantren Baru
Ditlantas Polda Jatim Bagikan Takjil Gratis di Bulan Ramadan
Cara Polisi Kediri Kota yang Dipimpin Kabag Ops Redam Emosi dan Kekecawaan Persikmania di Mess Pemain, Ada Apa ?
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:12 WIB

Dengan Sigap, Polisi Kediri Kota Tolong Korban Laka Tunggal

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:24 WIB

Polda Jatim Berhasil Ungkap MinyaKita Palsu, Dua Home Industry di Sampang dan Surabaya Digerebek

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:18 WIB

Berbagi Takjil Jelang Buka Puasa, Ditlantas Polda Jatim Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:11 WIB

Satgas Pangan Polres Ngawi Sidak Pasar Pantau Harga dan Stok Bapokting Jelang Lebaran

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:14 WIB

Ramai, Polres Blitar Kota Sidak Produk Minyak Kita di Beberapa Pasar Tradisional

Berita Terbaru