Satgas Pangan Polres Metro Jakarta Barat Pastikan Ketersediaan Sembako Dan Stabilitas Harga Jelang Lebaran

- Jurnalis

Rabu, 12 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat – Satgas Pangan Satuan Reserse Kriminal Khusus Polres Metro Jakarta Barat bersama stakeholder terkait melakukan inspeksi mendadak (sidak) pasar di beberapa lokasi untuk memantau stok dan harga bahan pokok menjelang Lebaran.

Sidak ini dilakukan di Pasar Tomang Barat dan Pasar Grogol guna memastikan stabilitas harga serta mencegah penimbunan bahan pangan.

Kasat Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Arfan Zulkan Sipayung, mengatakan bahwa pihaknya berkoordinasi dengan Pemkot Jakarta Barat, PD Pasar Jaya, dan Satpol PP untuk memastikan harga eceran tertinggi (HET) tidak melebihi batas yang ditetapkan pemerintah.

Baca Juga :  Kapolres Maros: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa kepada Seluruh Umat Muslim di Kabupaten Maros

“Alhamdulillah, stok bahan pokok masih aman. Harga di pasaran juga masih sesuai dengan data dari PD Pasar Jaya dan instansi terkait. Kami berharap ke depannya tidak terjadi kenaikan signifikan,” ujar Arfan dikonfirmasi dilokasi, Rabu (12/3/2025).

Dalam sidak tersebut, ditemukan beberapa komoditas mengalami kenaikan harga, seperti:

Bawang Putih: Rp40.000/kg (HET: Rp38.000/kg)

Bawang Merah: Rp45.000/kg

Telur: Rp30.000/kg

Minyakita: Rp18.000/kg (HET: Rp15.700/kg)

Daging Sapi: Rp150.000/kg (HET: Rp140.000/kg)

Meskipun demikian, Arfan mengimbau masyarakat agar tidak panik dan tetap berbelanja dengan bijak, karena stok bahan pokok masih tersedia dan harga relatif stabil

Baca Juga :  Kapolres Menggelar Bakti Sosial Jelang Ramadhan Di Polsek Koja

Di kesempatan yang sama, Sudin Perekonomian Walikota Jakarta Barat, Radityo Heru Prabowo, menegaskan bahwa pemerintah terus berkoordinasi dengan BUMD Pangan, termasuk PD Pasar Jaya, untuk menjaga stabilitas harga menjelang Lebaran.

“Jika ada harga bahan pokok yang melebihi HET, masyarakat bisa melaporkannya melalui aplikasi CRM atau langsung ke pengurus Pasar Jaya,” ujarnya.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

( *Humas Polres Metro Jakarta Barat* )

Berita Terkait

Kapolres Metro Jakarta Barat Peduli Marbot Masjid Al Muthmainah
Kapolres Metro Tangerang Kota Sambangi Kediaman Tokoh Agama Di Karawaci, Simak Pesannya
Kapolres Metro Tangerang Kota Hadiri Ngabuburit Bertajuk Rise And Speak Di Ponpes Asshiddiqiah
Meriahkan Ramadhan 1446 H, Korem 052/Wkr Gelar Lomba Tilawatil Quran
Babinsa Koramil 01/Menteng Laksanakan Puanter
Buka Puasa Bersama Tahanan, Ini Pesan Kapolres Metro Jakarta Utara
Polsek Matraman Gelar Tarawih Keliling Di Palmeriam
Bhabinkamtibmas Penggilingan Dorong Ketahanan Pangan Dengan Pembinaan Pekarangan Bergizi
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:27 WIB

Kapolres Metro Jakarta Barat Peduli Marbot Masjid Al Muthmainah

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:15 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Sambangi Kediaman Tokoh Agama Di Karawaci, Simak Pesannya

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:46 WIB

Meriahkan Ramadhan 1446 H, Korem 052/Wkr Gelar Lomba Tilawatil Quran

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:12 WIB

Babinsa Koramil 01/Menteng Laksanakan Puanter

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:54 WIB

Satgas Pangan Polres Metro Jakarta Barat Pastikan Ketersediaan Sembako Dan Stabilitas Harga Jelang Lebaran

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Kapolres Metro Jakarta Barat Peduli Marbot Masjid Al Muthmainah

Rabu, 12 Mar 2025 - 19:27 WIB