Koramil 02/Sawah Besar Bagikan Takjil Kepada Warga Dan Pengguna Jalan Jelang Buka Puasa

- Jurnalis

Minggu, 9 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sawah Besar_Menjelang waktu berbuka puasa, Koramil 02/Sawah Besar menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada warga dan para pengguna jalan, bertempat di depan Makoramil 02/Sawah Besar Jl. Budi Utomo No.11, Ps. Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat. Minggu (9/3/2025).

Danramil 02/Sawah Besar Mayor Kav Rendy Saptohady, S.E., M.M menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta membantu warga yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang belum sempat berbuka puasa di rumah. Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat dan semakin mempererat silaturahmi antara TNI dan warga,” ujar Danramil.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Penggilingan Laksanakan Pembinaan Pekarangan Ketahanan Pangan Bergizi

Pembagian takjil dilakukan di beberapa titik strategis, seperti di depan Makoramil dan ruas jalan utama yang banyak dilalui masyarakat. Anggota Koramil dengan penuh semangat membagikan paket takjil kepada pengendara roda dua, pejalan kaki, serta warga sekitar yang melintas. Selain membagikan takjil, anggota Koramil juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama bulan Ramadhan.

Baca Juga :  Polda Metro Jaya Gelar Sholat Jumat Keliling, Perkuat Silaturahmi Dengan Masyarakat Di Matraman

Melalui kegiatan ini, Koramil 02/Sawah Besar berharap dapat terus memperkuat hubungan dengan masyarakat serta memberikan manfaat nyata bagi lingkungan sekitar. Aksi berbagi takjil ini juga menjadi bagian dari semangat kebersamaan dan kepedulian sosial yang terus dijaga oleh jajaran TNI.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

(Sumber Kodim 0501/JP)

Berita Terkait

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot
Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid
Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan
Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan
Divisi Propam Polri Dan Sipropam Polres Metro Jakarta Timur Salurkan 100 Takjil Kepada Warga Terdampak Banjir
Kapolsek Matraman Berikan Takjil Di Utan Kayu Selatan
Kapolres Metro Jakarta Utara Gelar Sholat Subuh Keliling Di Masjid Al Musyawaroh
Kapolres Maros Bagi Takjil di Tengah Hujan, Sapa Warga yang Berpuasa
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:59 WIB

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:33 WIB

Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:25 WIB

Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:05 WIB

Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:48 WIB

Divisi Propam Polri Dan Sipropam Polres Metro Jakarta Timur Salurkan 100 Takjil Kepada Warga Terdampak Banjir

Berita Terbaru

TNI Dan Polri

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot

Selasa, 11 Mar 2025 - 21:59 WIB

TNI Dan Polri

Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Selasa, 11 Mar 2025 - 20:33 WIB

TNI Dan Polri

Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan

Selasa, 11 Mar 2025 - 20:25 WIB