Personel Sat Samapta Patroli Ngabuburit Guna Ciptakan Ramadhan Kondusif

- Jurnalis

Sabtu, 8 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURNAMANEWS.COM | KEDIRI KOTA – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat saat menjelang berbuka puasa, Polres Kediri Kota  gencar melaksanakan Patroli samapta. Salah satu langkah yang diambil adalah melakukan Patroli ngabuburit di lokasi bazar takjil Ramadhan yang berada di sepanjang Jl.Jaksa Agung Suprapto Mojoroto Kota Kediri, serta patroli mobiling guna  antisipasi terhadap balap liar jelang buka puasa, Jumat (7/3/2025).

Kasat Samapta Polres Kediri Kota AKP Priyo Hadistyo  mengatakan personel Samapta melakukan patroli rutin di sekitar area bazar takjil terutama jelang berbuka puasa, hal ini untuk memastikan bahwa kegiatan masyarakat saat berbelanja takjil berjalan lancar dan aman dari gangguan yang tidak diinginkan.

“Personel di lapangan juga melakukan antisipasi terhadap balap liar yang seringkali marak terjadi menjelang waktu berbuka puasa. Patroli dilakukan secara intensif di jalur-jalur yang menjadi area rawan balap liar, dengan tujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan serta  mengurangi gangguan kemacetan dan ketertiban di masyarakat,” ujar Kasat Samapta

Baca Juga :  Tim Banjari Polres Pamekasan Raih Juara 1 Festival Solawat se Jatim

Ia menambahkan, kegiatan patroli sebagai upaya kepolisian untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Selain fokus keamanan terhadap tindak kriminalitas, Personel juga sembari memberikan edukasi tentang Harkamtibmas kepada masyarakat, juga diimbau untuk tetap menjaga kerukunan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan 1446 H ini.

“Kami berkomitmen dalam menjaga ketertiban serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat agar bisa melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan ini dengan rasa aman dan nyaman,” imbuhnya

AKP Priyo juga tak lupa mengingatkan masyarakat agar aktif berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila menemui hal-hal yang mencurigakan atau memerlukan bantuan.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si.,melalui Kasat Samapta AKP Priyo Hadistyo S.H, juga menyampaikan  bahwa jajarannya menindaklanjuti perintah pimpinan bahwa kehadiran polri untuk membuat rasa aman di masyarakat dan juga mengajak warga untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan.

Baca Juga :  Jelang Ramadhan, Kapolres Kediri Kota Silaturahmi Ke Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia

“Anggotanya akan terus meningkatkan kegiatan patroli, sambang untuk menjalin silaturahmi kamtibmas dan kemitraan untuk menciptakan Kondusifitas kamtibmas selama Bulan Suci Ramadhan.

Novita salah satu pembeli jajanan takjil mengatakan,sangat senang dengan kehadiran Polisi,apalagi di saat sedang ramai menjelang waktu berbuka,selain pembeli merasa aman saat memilih menu berbuka, Penjual takjil juga akan merasa nyaman.

“Kita akan terus menggelar patroli rutin selama bulan Ramadhan, fokusnya menjelang berbuka puasa agar segala bentuk tindak kriminalitas seperti copet dan balap liar bisa kita cegah sejak dini dengan hadirnya Polisi,” pungkas Priyo.

Pewarta : Hernowo

Berita Terkait

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi
12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus
Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan
SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan HUT Ke- 8 Sambil Bagi Takjil Di Gedung Juang 45
Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama
Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
Polres Sampang Tak Bisa Amankan Pelaku, Hanya Tereppal dan 2 Ayam yang Terluka
Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 03:32 WIB

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 01:58 WIB

12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus

Senin, 10 Maret 2025 - 23:43 WIB

Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:33 WIB

SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan HUT Ke- 8 Sambil Bagi Takjil Di Gedung Juang 45

Senin, 10 Maret 2025 - 19:39 WIB

Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama

Berita Terbaru

News

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Mar 2025 - 03:32 WIB