Satuan Samapta Polres Maros Tingkatkan Patroli Malam Selama Ramadan

- Jurnalis

Jumat, 7 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnama News. com, Maros, Sulsel- Memasuki sepekan Ramadan, intensitas kegiatan masyarakat meningkat, utamanya pada malam hari. Untuk menjaga keamanan dan ketertiban, Satuan Samapta Polres Maros secara rutin menggelar patroli malam.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas seperti pencurian, balap liar, dan gangguan keamanan lainnya yang kerap kali terjadi selama bulan Ramadan.

Personel Patmor Samapta Polres Maros menyisir berbagai lokasi rawan, termasuk permukiman warga, pusat keramaian, dan tempat-tempat yang sering dijadikan tempat berkumpul anak muda.

Salah satu yang menjadi titik kumpul tongkrongan remaja di sekitaran Wisata Kuliner Pantai Tak Berombak (PTB), Regu Patmor Samapta melakukan pemeriksaan terhadap kumpulan remaja yang nongkrong.

Baca Juga :  Satgas Pangan Polda Metro Jaya Pastikan Stok Dan Harga Bahan Pangan Aman Di Pasar Induk Beras Cipinang

“Setiap harinya selama bulan Ramadan, regu patmor samapta Polres Maros rutin melakukan patroli wilayah, salah satu yang menjadi lokasi sasaran yakni di seputaran kawasan wisata kuliner PTB, karena lokasi ini menjadi pusat ekonomi dan aktifitas masyarakat,” ujar Kasubsi Penmas Polres Maros Ipda A.Marwan.P.Afriady ,Jum’at (7/3/2025).

Selain berpatroli, petugas juga berdialog dengan masyarakat, memberikan imbauan kamtibmas, dan mengingatkan untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan.

Baca Juga :  Polsek Matraman Bagikan Takjil Kepada Warga Jl. Bunga Palmeriam

Pihak kepolisian juga melakukan pemantauan terhadap kegiatan masyarakat seperti kegiatan menunggu waktu sahur, untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan.

Dalam kegiatan patroli malam ini regu Patmor Samapta melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang mencurigakan serta memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan aman dan nyaman.
Pihak kepolisian akan terus meningkatkan patroli selama bulan Ramadan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

Berita Terkait

Dir PPA PPO Bareskrim Polri Ajak Santri Berani Bicara Dan Lawan Kekerasan
Polsek Cipayung Bersama Muspika Gelar Buka Puasa, Santunan Anak Yatim Dan Tarawih Keliling
Polsek Jatinegara Bagikan Takjil Di Jl.Otista Raya
Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot
Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid
Polsek Pasar Rebo Bersama Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Ramadhan
Polsek Ciracas Gelar Pembagian Takjil Ramadhan
Divisi Propam Polri Dan Sipropam Polres Metro Jakarta Timur Salurkan 100 Takjil Kepada Warga Terdampak Banjir
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:12 WIB

Dir PPA PPO Bareskrim Polri Ajak Santri Berani Bicara Dan Lawan Kekerasan

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:02 WIB

Polsek Cipayung Bersama Muspika Gelar Buka Puasa, Santunan Anak Yatim Dan Tarawih Keliling

Rabu, 12 Maret 2025 - 02:54 WIB

Polsek Jatinegara Bagikan Takjil Di Jl.Otista Raya

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:59 WIB

Kapolres Bersama Kapolsek Cengkareng Bagikan Takjil Di Jl.Daan Mogot

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:33 WIB

Bhabinkamtibmas Makasar Safari Religi Di Masjid Abdurrahman Wahid

Berita Terbaru