Jakarta — Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Metro Jakarta Timur bersama Bhayangkari, menggelar acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh berbagai lapisan masyarakat. Kegiatan ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada sekitar 40 anak yatim, bertempat di Mako Polsek Pulogadung Jakarta Timur. Kamis (6/3/2025).
Hadir Kapolres Metro Jakarta Timur, KBP Nicolas Ary Lilipaly, S.I.K., M.H., M.Si, bersama jajaran pejabat utama Polres Metro Jakarta Timur, para Kapolsek, serta Bhayangkari.
Kapolres yang dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat, memberikan sambutan penuh haru, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan pesan yang begitu mendalam.
“Di bulan yang penuh berkah ini, kita berkumpul bukan hanya untuk berbuka puasa, tetapi juga untuk berbagi kebahagiaan kepada anak – anak yatim yang hadir di sini. Anak – anak ini, yang mungkin telah kehilangan kasih sayang dari orang tua, kini kita hadir untuk memberi mereka perhatian dan cinta. Ini adalah bentuk kecil dari kepedulian kami terhadap mereka.
“Semoga santunan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban mereka dan memberi mereka semangat untuk terus berprestasi meskipun dalam keterbatasan.” Ujarnya.
Iapun mengungkapkan harapannya untuk masa depan anak – anak tersebut.
“Saya percaya, di antara kalian ada yang kelak menjadi pemimpin hebat, ada yang akan menginspirasi banyak orang, dan ada yang akan menjadi kebanggaan bangsa. Jangan pernah merasa kurang atau terpinggirkan, karena kalian adalah anak – anak yang luar biasa, yang tetap pantang menyerah meskipun menghadapi tantangan hidup.” Ungkapnya.
Tak hanya itu, dalam kesempatan yang penuh makna ini, Kapolres juga menekankan pentingnya kerjasama yang solid dalam menjalankan tugas – tugas bersama.
“Keberhasilan yang kita raih saat ini tidak akan tercapai tanpa adanya koordinasi dan kerjasama yang baik. Saya mengharapkan kita selalu menjaga hubungan baik dan terus bekerja bersama dalam membangun komunitas yang lebih kuat. Kerjasama yang baik adalah kunci untuk mewujudkan keamanan, kesejahteraan, dan kebahagiaan bagi kita semua,” ujar Kapolres dengan tegas.
Tidak hanya berbagi kebahagiaan melalui buka puasa bersama, acara ini juga menjadi momen spesial dengan pemberian santunan kepada anak – anak yatim yang hadir. Sebanyak 40 anak yatim menerima bantuan langsung dari Kapolres, Para Pejabat Utama, Kapolsek dan didampingi oleh Ibu Bhayangkari.
Para anak yatim ini tampak bahagia menerima perhatian dan kasih sayang dari jajaran Polres Metro Jakarta Timur.
Sebelum acara buka puasa dimulai, Kapolres juga menyampaikan harapan agar seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan mendapatkan berkah dari Allah SWT.
“Mari kita berdoa agar kegiatan yang kita jalani ini diberkahi dan dilindungi oleh Nya. Semoga kita selalu diberi kekuatan untuk terus melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” tambahnya.
Acara yang berlangsung dengan penuh keakraban ini ditutup dengan buka puasa bersama.
Kegiatan ini tidak hanya sukses dalam mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat, tetapi juga menegaskan komitmen Polres Metro Jakarta Timur dalam menjaga keharmonisan dan kerjasama yang baik dengan seluruh elemen masyarakat.
Jurnalis : M.Irsyad Salim