Satlantas Polres Brebes Edukasi Tertib Berlalulintas Melalui Aksi Simpatik Di Bulan Ramadhan

- Jurnalis

Kamis, 6 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PurnamaNews.com/ BREBES – Momen menarik terjadi pada Rabu (5/3/2025) sore kemarin saat petugas gabungan dari Satuan Lalulintas menggelar sosilasisasi dan edukasi keselamatan berlalulintas dengan berbagi takjil kepada pengguna jalan yang melintas didepan Mapolres Brebes.

Sejumlah pengendara sepeda motor yang melintas mengira ada razia karena banyak kendaraan yang dintruksikan untuk memperlambat laju dan dihentikan. Namun ternyata, tidak diperiksa melainkan diberikan paket nasi dan takjil untuk berbuka.

Selain diberikan takjil dan nasi kotak, untuk pengguna jalan yang belum tertib hanya diberikan teguran dan edukasi untuk tertib berlalulintas

“Saya kira akan diperiksa kelengkapan kendaraan dan surat – suratnya, namun justru diberikan nasi dan takjil untuk berbuka puasa. Terimakasih,” ucap salah satu pengendara yang melintas.

Baca Juga :  Koramil 04/Kebayoran Lama Evakuasi Korban Banjir

Sementara itu, kegiatan yang melibatkan anggota gabungan dari Sat Lantas dan Polwan Polres Brebes tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas AKP Puji Haryati dan Kanit Turjagwali Ipda Yusup Zaenuri.

Disebutkan bahwa kegiatan berbagi tersebut dilaksanakan di tiga lokasi berbeda, yakni di depan Mapolres Brebes, persimpangan lampu merah Jalan A. Yani Brebes dan Bengkel Komunitas disabilitas di desa Limbangan, Brebes.

Ipda Yusup mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan Sat Lantas Polres Brebes ini bentuk berbagi kepada sesama di momen bulan penuh berkah Ramadhan serta memberikan edukasi kepada pengendara sepeda motor untuk tertib berlalulintas

Baca Juga :  Ditbinmas Polda Metro Jaya Gelar Binluh Untuk Warga Binaan Rutan Narkoba

“Selain sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama melalui kegiatan Ini sekaligus memberikan edukasi kepada pengendara motor untuk tertib berlalulintas, seperti melengkapi surat berkendara maupun kelengkapan kendaraannya. Ini sebagai antisipasi mengurangi angka kecelakaan di jalan raya,” ungkap Yusup.

Selama bulan Ramdhan ini jajaran Kepolisian Polres Brebes berupaya untuk berinteraksi dengan masyarakat untuk mempererat hubungan serta menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan melalui kegiatan – kegiatan sosial. (Fz/Hms)

Berita Terkait

12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus
Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan
Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110
Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan
Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan
Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.
Polisi Patroli Di Pasar Malam Dan Takjil Ramadhan Untuk Pastikan Keamanan Pedagang
SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan HUT Ke- 8 Sambil Bagi Takjil Di Gedung Juang 45
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 01:58 WIB

12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus

Senin, 10 Maret 2025 - 23:43 WIB

Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan

Senin, 10 Maret 2025 - 21:26 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan

Senin, 10 Maret 2025 - 21:11 WIB

Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:59 WIB

Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.

Berita Terbaru