Jakarta – Polsek Ciracas menggelar kegiatan Ngopi Kamtibmas bersama warga RW 07 Kelurahan Kelapa Dua Wetan Kecamatan Ciracas Jakarta Timur pada Rabu (5/3/2025) malam.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Asta Cita 2025 serta Mantap dan Taktis yang dicanangkan oleh Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly.
Dalam pertemuan ini, Polisi mendengarkan langsung keluhan warga serta membahas upaya menjaga keamanan lingkungan, terutama selama bulan Ramadhan.
Acara yang berlangsung di Jl. Raya Malaka ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kelapa Dua Wetan Bripka Darna, petugas keamanan RW 07 Bapak Mudi, serta perwakilan Karang Taruna dan warga setempat.
Kapolsek Ciracas Kompol Rohmad. S, SH, MH, yang diwakili oleh Bripka Darna, menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban.
“Dibulan suci Ramadhan, biasanya angka kriminalitas meningkat. Oleh karena itu, kita harus bersama-sama mencegahnya. Saya tidak bisa bekerja sendiri tanpa bantuan dan peran aktif dari seluruh warga dan pengurus lingkungan,” ujar Bripka Darna dalam imbauannya.
Selain itu, warga juga diingatkan untuk menjaga anak-anak mereka dari berbagai kenakalan remaja, seperti tawuran, narkoba, geng motor, dan judi online. Polisi mengajak masyarakat untuk mengisi bulan Ramadhan dengan kegiatan yang lebih positif dan bermanfaat.
“Kami juga mengajak seluruh warga untuk terus menjalin sinergi dan silaturahmi dengan unsur tiga pilar serta aparat kepolisian agar lingkungan tetap kondusif,” tambah Bripka Darna.
Kegiatan Ngopi Kamtibmas ini berlangsung dengan aman dan lancar. Warga menyambut baik diskusi ini dan berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin.
Dengan kerja sama yang baik antara masyarakat dan kepolisian, diharapkan keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan dapat terus terjaga.
Jurnalis : M.Irsyad Salim