Bekasi – Dalam rangka Reses II Tahun Sidang 2024-2025, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hj. Siti Qomariah, SIP, mengadakan kunjungan ke Kampung Sawah, Kelurahan Setia Asih, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung guna memperjuangkan kebutuhan dan kepentingan warga ditingkat provinsi.
Dalam pertemuan yang berlangsung pada Rabu (5/3/2025), Hj. Siti Qomariah disambut antusias oleh warga, tokoh masyarakat, serta perwakilan organisasi setempat. Berbagai isu krusial disampaikan oleh warga, mulai dari infrastruktur jalan, fasilitas kesehatan, pendidikan, hingga permasalahan banjir yang masih kerap terjadi di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Hj. Siti Qomariah menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi warga agar dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah maupun provinsi.
“Reses ini merupakan momen penting bagi kami sebagai wakil rakyat untuk mendengar langsung keluhan dan harapan masyarakat. Segala masukan yang diberikan akan kami bawa ke DPRD Provinsi Jawa Barat untuk diperjuangkan dalam kebijakan dan anggaran yang lebih berpihak kepada rakyat,” kata Hj. Siti Qomariah.
Selain dialog interaktif, dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan bantuan kepada warga yang membutuhkan berupa minyak sayur. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi diskusi yang memungkinkan warga menyampaikan langsung permasalahan yang mereka hadapi sehari-hari.
Warga berharap aspirasi yang telah disampaikan dapat segera mendapat perhatian dan realisasi dari pemerintah daerah dan provinsi, dengan adanya kegiatan reses ini, masyarakat merasa lebih dekat dengan wakil rakyat yang telah mereka pilih.
(Cep)