Polres Pasuruan Dampingi Warga Patrol Sahur Cegah Tawuran

- Jurnalis

Selasa, 4 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURNAMANEWS.COM | PASURUAN – Untuk mengantisipasi tawuran remaja dan mencegah tindak kriminal saat bulan suci Ramadan, anggota Polres Pasuruan Polda Jatim mendampingi kelompok pemuda yang membangunkan sahur.

Kapolres Pasuruan,AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasat Lantas Polres Pasuruan,AKP Derie Fradesca menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga :  Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Operasi Keselamatan Semeru 2025, Pengguna Jalan Diberi Himbauan

“Pendampingan ini bertujuan untuk mencegah tawuran antar kelompok yang sering terjadi saat keliling membangunkan sahur,” ungkap AKP Derie Fradesca, Selasa (4/3).

Selain itu, lanjut AKP Derie Fradesca, anggota Polres Pasuruan Polda Jatim juga memaksimalkan berpatroli di lingkungan perumahan yang sepi saat tarawih guna mengantisipasi tindak pencurian.

“Kami juga memberikan imbauan kepada para remaja agar tidak terlibat perselisihan yang dapat memicu perkelahian antar kelompok,” ujarnya.

Baca Juga :  Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan

Salah satu warga, Mualif, mengapresiasi langkah Polres Pasuruan Polda Jatim ini dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Kami merasa lebih tenang karena anak-anak tetap terpantau dan lingkungan lebih aman dengan adanya patroli kepolisian,” katanya.(*her )

Berita Terkait

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi
12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus
Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan
SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan HUT Ke- 8 Sambil Bagi Takjil Di Gedung Juang 45
Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama
Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
Polres Sampang Tak Bisa Amankan Pelaku, Hanya Tereppal dan 2 Ayam yang Terluka
Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 03:32 WIB

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 01:58 WIB

12 Hari Operasi Pekat Semeru 2025 : Polres Kediri Kota Tangkap 21 Tersangka dari Berbagai Kasus

Senin, 10 Maret 2025 - 23:43 WIB

Pemkab – Kejari OKI Teken MOU Bidang Datun, Hapus Keraguan OPD Jalankan Program Pembangunan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:33 WIB

SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan HUT Ke- 8 Sambil Bagi Takjil Di Gedung Juang 45

Senin, 10 Maret 2025 - 19:39 WIB

Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama

Berita Terbaru

News

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Mar 2025 - 03:32 WIB