Bhabinkamtibmas Palmeriam Gelar Jumat Berkah, Berbagi Dan Beri Himbauan Kamtibmas

- Jurnalis

Jumat, 28 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Palmeriam Aipda Erwin Sukarla melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan warga pada Jumat (28/2/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Jumat Berkah, di mana polisi tidak hanya memberikan imbauan Kamtibmas, tetapi juga berbagi dengan warga yang membutuhkan.

Kegiatan yang berlangsung di Jalan Kayumanis I Lama RT 006/RW 08, Kelurahan Palmeriam Kecamatan Matraman Jakarta Timur, ini menyasar warga binaan yang membutuhkan bantuan, salah satunya Ibu Astrid.

Baca Juga :  Ketua RW 02 Rawamangun Dukung Program Mantap Dan Taktis Kapolres Metro Jakarta Timur

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Erwin Sukarla memberikan imbauan kepada warga untuk selalu waspada terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), termasuk pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian dengan pemberatan (curat).

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya mengantisipasi maraknya judi online serta mewaspadai potensi tawuran remaja, terutama menjelang bulan suci Ramadhan.

“Kami mengimbau kepada warga agar selalu waspada dan segera melaporkan jika terjadi gangguan Kamtibmas. Bisa langsung menghubungi Bhabinkamtibmas atau Call Centre Polsek Matraman di nomor 0811910110,” ujar Aipda Erwin.

Baca Juga :  Polisi Gelar Shalat Tarawih Dan Sambang Kamtibmas Di Cibubur

Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan implementasi dari program kerja Kapolres Metro Jakarta Timur yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan warga lebih sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta semakin dekat dengan pihak kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110
Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan
Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan
Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.
Polisi Patroli Di Pasar Malam Dan Takjil Ramadhan Untuk Pastikan Keamanan Pedagang
Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama
Bakti Sosial Polres Metro Jakarta Timur Untuk Warga Pinang Ranti
Kapolres Tangerang Kota Serahkan Wakaf Al-Quran Minta Remaja Belajar Agama Dan Berkegiatan Positif Di Masjid
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 22:37 WIB

Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110

Senin, 10 Maret 2025 - 21:26 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan

Senin, 10 Maret 2025 - 21:11 WIB

Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:59 WIB

Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.

Senin, 10 Maret 2025 - 20:49 WIB

Polisi Patroli Di Pasar Malam Dan Takjil Ramadhan Untuk Pastikan Keamanan Pedagang

Berita Terbaru

News

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Mar 2025 - 03:32 WIB