Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Gelar Patroli Dialogis Di Oksibil Untuk Pererat Hubungan Dengan Warga

- Jurnalis

Rabu, 26 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oksibil – Personel Satgas Tindak dan Satgas Gakkum Operasi Damai Cartenz-2025 Sektor Pegunungan Bintang melaksanakan patroli dialogis di Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Selasa (25/2/2025). Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat setempat.

Patroli dipimpin oleh Dantim Ipda Eka Baja Paruntungan, S.St. Pi. Dalam kegiatan ini, personel tidak hanya melakukan pengamanan, tetapi juga membangun komunikasi dengan warga. Salah satu momen humanis terlihat ketika personel berinteraksi dengan anak-anak di sekitar pos pengamanan, menunjukkan pendekatan persuasif dalam menciptakan rasa aman.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Susukan Berikan Pengamanan Pemberian Makanan Bergizi Gratis

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2025, Kombes Pol Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., menegaskan bahwa patroli dialogis merupakan strategi untuk mendekatkan aparat dengan masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa kehadiran personel tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai sahabat bagi warga, khususnya anak-anak. Kami berharap keberadaan kami membawa rasa aman dan nyaman bagi mereka,” ujarnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Keterampilan, Polres Metro Jakarta Barat Gelar Tes Beladiri Praktis

Patroli dialogis ini menjadi bagian dari upaya Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dalam membangun kepercayaan serta hubungan harmonis dengan masyarakat. Selain meningkatkan rasa aman, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk memahami kebutuhan dan aspirasi warga, terutama di wilayah yang masih rawan gangguan keamanan.

Operasi Damai Cartenz-2025 berkomitmen menjaga stabilitas di Papua melalui pendekatan persuasif dan humanis guna menciptakan situasi yang kondusif bagi seluruh masyarakat.

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Berita Terkait

Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110
Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan
Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan
Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.
Polisi Patroli Di Pasar Malam Dan Takjil Ramadhan Untuk Pastikan Keamanan Pedagang
Silaturahmi Ramadhan, Kapolres Kunjungi Sejumlah Ulama
Bakti Sosial Polres Metro Jakarta Timur Untuk Warga Pinang Ranti
Kapolres Tangerang Kota Serahkan Wakaf Al-Quran Minta Remaja Belajar Agama Dan Berkegiatan Positif Di Masjid
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 22:37 WIB

Beri Pelayanan Maksimal Saat Mudik, Polri Buka Hotline 110

Senin, 10 Maret 2025 - 21:26 WIB

Kapolres Metro Jakarta Utara Bagikan Takjil Dan Sembako Di Penjaringan

Senin, 10 Maret 2025 - 21:11 WIB

Polsek Pademangan Gelar Tadarus Al Quran Berjamaah Selama Ramadhan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:59 WIB

Ungkap Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Brebes Sita 203,6 Gram Sabu.

Senin, 10 Maret 2025 - 20:49 WIB

Polisi Patroli Di Pasar Malam Dan Takjil Ramadhan Untuk Pastikan Keamanan Pedagang

Berita Terbaru

News

PLN Peduli Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Di Bekasi

Selasa, 11 Mar 2025 - 03:32 WIB